7 Warna Cat Terbaik untuk Memperoleh Tidur Nyenyak

SoPasti.Com

JAKARTA, KOMPAS.com – Penggunaan warna cat di kamar tidur turut mempengaruhi kualitas tidur dan memberi kenyamanan. Untuk itu, pemilihan warna cat untuk kamar tidur harus dipertimbangkan dengan baik, terlebih mereka yang sulit tidur. 

Dengan memilih warna cat yang tepat, akan membuat pikiran dan tubuh beristirahat dengan tenang setelah beraktivitas seharian. 

Baca juga: 5 Tips Menciptakan Kamar Tidur Vintage

Biasanya, untuk mencapai kamar tidur yang lebih tenang, menggunakan warna yang lebih lembut dan netral klasik.

Jika kamar tidur berfungsi ganda sebagai ruang kerja, hindari menggunakan skema warna yang memberi energi untuk menciptakan ketenangan sebelum tidur serta pilih palet yang menenangkan untuk seluruh ruangan.

Melansir dari Bobvila, Minggu (14/11/2021), berikut warna cat untuk kamar tidur yang menenangkan. 

Baca juga: 5 Inspirasi Kamar Tidur Warna Kuning yang Ceria 

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Putih

Putih sering kali menjadi warna pertama yang terlintas dalam pikiran ketika menginginkan kamar tidur yang tenang dan nyaman.

Kamar tidur putih terlihat bersih dan segar sehingga membuat menenangkan mata yang lelah dan semangat.

Hiasi kamar tidur putih dengan tempat tidur bermotif bunga atau renda untuk tampilan lebih romantis atau tambahkan garis bersih dan perabotan modern untuk kesan yang lebih kontemporer. 

Baca juga: 5 Ide Inspirasi Kamar Tidur Bergaya Skandinavia 

Sage green

7 Warna Cat Terbaik untuk Memperoleh Tidur NyenyakSHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT Palet warna pastel seperti hijau zaitun sangat cocok sebagai warna cat kamar tidur romantis.

Sage green telah terbukti sama populernya di dalam ruangan. Di kamar tidur, warna ini membangkitkan gambar taman, rumput, dan semua karunia alam.

Hal ini kontras dengan kehidupan kita yang serba cepat dan didorong teknologi. Padukan warna ini dengan tempat tidur putih atau trim dan kayu berwarna madu yang hangat untuk hasil sangat menyenangkan, yang akan membuat Anda ingin merangkak ke tempat tidur. 

Baca juga: 4 Warna Cat Dinding Terbaik dan Terburuk untuk Kamar Tidur 

via Kompas

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini kadang kala berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dimiliki oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal tersebut, Sobat dapat menghubungi kami disini.