Resep Kue Palm Sugar untuk Lebaran

SoPasti.Com

Lebaran segera tiba. Berbagai jenis kue kering mulai diburu banyak orang. Salah satunya kue yang dicari kebanyakan orang adalah kue palm sugar. Camilan renyah dan manis ini terbuat dari bahan utama yang sederhana, yaitu tepung terigu, margarin, dan gula.

Bila dibandingkan dengan jenis kue kering lainnya, kue palm sugar tentunya lebih mudah untuk dibuat. Bahan-bahan kue lebaran tersebut jauh lebih ekonomis. Soal cita rasa tidak usah ditanya kelezatannya. Banyak orang yang ketagihan dengan kue kering tersebut.

Sweet Couple pastinya bisa membuat sendiri kue ini di rumah. Resep kue kering palm sugar cukup mudah untuk dicoba. Yuk, ikuti langkah-langkah membuat kue lebaran berikut ini.

Bahan Resep Kue Palm Sugar

Siapkan bahan-bahan berikut ini:

  • 225 gram tepung terigu protein rendah
  • 200 gram margarin
  • 30 gram susu bubuk
  • 40 gram keju parut
  • 2 sendok makan gula halus
  • 1 butir kuning telur
  • 1/2 sendok teh vanili bubuk
  • Palm sugar secukupnya

Alat Masak Resep Kue Palm Sugar

Siapkan alat-alat masak kue palm sugar berikut ini:

  • Wadah
  • Mixer
  • Spatula
  • Loyang
  • Oven
  • Toples

Cara Membuat Kue Palm Sugar, Kue Lebaran Paling Nikmat

  1. Siapkan wadah. Masukkan margarin dan gula halus. Kocok kedua bahan dengan menggunakan mixer sampai tercampur rata.
  2. Masukkan kuning telur dan mixer kembali agar kuning telur tercampur dengan adonan.
  3. Sambil mengocok adonan, tambahkan keju parut. Aduk adonan sampai keju parutnya tercampur.
  4. Kecilkan kecepatan mixer. Masukkan susu bubuk. Matikan mixer.
  5. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit. Aduk adonan menggunakan spatula sampai bisa dibentuk. Tidak perlu diaduk sampai kalis.
  6. Siapkan sepiring palm sugar dan loyang yang telah diolesi margarin. Bentuk adonan memanjang seukuran 2 ruas jari. Kemudian baluri adonan dengan palm sugar. Bentuk adonan sampai habis.
  7. Panaskan oven selama 15 menit.
  8. Panggang kue di dalam oven dengan suhu 150 derajat celcius selama 20 menit. Gunakan ukuran api yang sedang agar tingkat kematangan kue sempurna dan tidak mudah gosong.
  9. Keluarkan kue dari oven dan diamkan sampai agak dingin.

Saat baru matang, tekstur kue kering palm sugar memang lebih lembut. Sebaiknya kita dinginkan terlebih dahulu supaya lebih mengeras sehingga tidak mudah hancur. Kalau kue sudah agak dingin, masukkan ke dalam toples supaya bisa tahan sekitar 1 bulan.

Kue palm sugar siap disajikan saat Hari Raya Idul Fitri. Rasanya manis karena kandungan palm sugar serta sedikit asin dari campuran keju pada adonan. Tekstur kue tersebut renyah. Pokoknya sekali coba, dijamin bikin kamu ketagihan!

Ayo, sajikan kue lebaran terbaikmu! Selamat mencoba resep kue palm sugar!

Resep kue palm sugar disadur dari kanal YouTube Resep Bunda Tika

via sweetrip

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini kadang kala berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dimiliki oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal tersebut, Sobat dapat menghubungi kami disini.