Mengobati Mata Bintitan atau Timbilen secara alami

SoPasti.Com – Cara mengobati mata Bintitan atau Timbilen secara alami. Sebenarnya, hampir semua dari kasus Bintitan tidak membutuhkan penanganan medis khusus dan bisa sembuh sendiri antara 7-20 hari, tentunya setelah benjolan semakin membesar dan pecah dengan mengeluarkan “mata nanah”. Untuk itu sebaiknya Anda tunggu sampai benjolan tersebut pecah dengan sendirinya.

Hati-hati infeksi

Perlu di ingat, jangan pernah memencet atau memecahkan benjolan Bintitan tersebut karena akan memperparah infeksi yang ada dan resiko komplikasi akan semakin besar. Terutama, apabila lokasinya di kelopak atas, sebab pembuluh darah di area tersebut berukuran besar. Dan apabila dipencet, nanah bisa masuk ke dalam pembuluh darah sehingga beresiko terjadi penyebaran yang bisa menyebabkan komplikasi sepertii phlebitis (radang pembuluh darah). Bahkan bisa menyebar ke jaringan sekitar mata sebagai Periorbital Cellulitis.

Mitos Bintitan, Timbilen

Tetapi ada baiknya ketika ada indikasi Anda akan mengalami Bintitan yaitu sebelum benjolan akibat bintitan tumbuh semakin membesar dan rasa sakitnya semakin menjadi, Anda melakukan beberapa cara agar benjolan awal akibat Bintitan tersebut tidak semakin menjadi dan bisa segera mengecil kembali sehingga Anda tidak jadi mengalami Bintitan. Tetapi bagaimana caranya? Beredar kabar antara mitos dan fakta disekitar kita (umumnya orang Jawa) bahwa “kotoran telinganya sendiri” dapat mengatasi benjolan akibat Bintitan sehingga Anda tidak jadi mengalami Bintitan tersebut.

Antibakteri alami

Caranya tinggal Anda oleskan “kotoran telinga” tersebut pada bagian yang terasa sakit yang akan mengalami Bintitan. Memang kedengaranya aneh dan jijik. Tetapi sudah banyak yang mempraktekan dan berhasil. Entah ini secara kebetulan ataupun tidak, tetapi bisa dijelaskan bahwa memang berdasarkan penelitian “kotoran telinga” mengandung bahan pelindung antibakteri yang berfungsi dapat menjaga telinga dari infeksi. Ini juga yang menjadi alasan kotoran telinga tidak perlu terlalu sering di bersihkan.

bintitan

Mengatasi Bintitan pada kelopak mata dengan Kompres hangat

Langkah awal yang biasanya disarankan dokter untuk mengobati mata Bintitan adalah dengan rutin melakukan kompres hangat pada area benjolan yang terasa sakit. Hal ini bertujuan untuk mempercepat keluarnya nanah, atau bisa jadi mengempeskan area benjolan (bengkak) dan meredakan rasa sakit yang timbul akibat Bintitan tersebut. Caranya ambil 2-3 lembar kapas kosmetik yang dibasahi air hangat, peras lalu kemudian tempelkan pada area kelopak mata yang Bintitan selama 3-5 menit, lakukan secara berulang.

Baca juga: Cara Memilih Kasur yang bagus untuk tidur nyenyak

Mengobati Bintitan pada kelopak mata dengan Bawang Putih 

Anda juga dapat menyembuhkan mata Bintitan dengan bawang putih. Ini karena bawang putih mengandung senyawa antibakteri, yang diyakini juga dapat membasmi bakteri penyebab mata Bintitan. Caranya bawang putih yang telah ditumbuk dioleskan pada area yang mengalami Bintitan, tetapi harus hati-hati jangan sampai terkena mata. Cara ini dinilai efektif tetapi akan menimbulkan rasa panas perih pada bagian benjolan akibat Bintitan tersebut ketika dioleskan.

Mengobati Bintitan pada kelopak mata dengan daun sirih

Tips selanjutnya untuk mengobati mata bintitan adalah dengan menggunakan daun sirih. Daun sirih ini sudah terbukti dapat mengobati berbagai jenis sakit mata, termasuk untuk mata Bintitan. Hal ini karena daun siri juga mengandung antibakteri sama halnya seperti bawang putih. Caranya dengan mengoleskan getah dari tangkai daun sirih secara langsung pada area kelopak mata yang Bintitan. Atau bisa juga dengan merebus 1-3 lembar daun sirih dengan 1-2 gelas air hingga mendidih, setelah dingin air tersebut bisa digunakan untuk membersikan area mata yang sakit atau Bintitan.

Mengobati Bintitan pada kelopak mata dengan Kunyit

Kunyit mengandung antiseptik (antibakteri), anti-inflamasi , antijamur, antialergi alami yang tentunya aman digunakan dan bermanfaat dalam mengatasi berbagai penyakit kulit, termasuk Suleten maupun Bintitan yang disebabkan oleh bakteri. Caranya satu ruas kunyit bisa Ibu parut dan kemudian oleskan pada kelopak mata yang mengalami Bintitan. Hal ini tentu akan mempercepat penyembuhan dan meredakan bengkak yang timbul karena infeksi dan peradangan akibat Bintitan.

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini kadang kala berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dimiliki oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal tersebut, Sobat dapat menghubungi kami disini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *